Selasa, 17 November 2015

Batam, Kota Kecil Sejuta Cerita.

Kota Batam, Kepulauan Riau - Indonesia.


Batam yang dikenal sebagai kota Industri, kota sejuta ruko, kota "Teh Obeng", kota Black Market, dan masih banyak lagi julukan untuk kota kecil yang berbatasan langsung dengan Singapura ini.

Untuk lebih detail jika readers ingin mengetahui tentang Batam mulai dari letak geografis hingga sejarahnya bisa klik di link ini: https://id.m.wikipedia.org/wiki/Kota_Batam

Saya dibesarkan di Kota Batam, lebih tepatnya di daerah Batam Centre. Batam merupakan kota yang sedang berkembang pesat dari tahun 90-an hingga kini menjadi kota besar ke-3 se Sumatera (source: wikipedia).

Banyak hal-hal unik yang ada di Batam. Saya mulai bahas dari kulinernya. Minuman favorit anak Batam adalah Teh Obeng. Apa itu Teh Obeng? Teh Obeng adalah nama lain dari Es Teh Manis. Tidak ada yang begitu istimewa dari sekedar minum es teh manis namun kebanyakan anak-anak nongkrong hanya memesan Teh Obeng dan ngobrol bersama. Ada juga Mie Lendir, Mie Tarempa, Gong-gong, dan masih banyak makanan khas kota Batam. Agar tidak penasaran coba browsing tentang makanan khas Batam, kalau perlu berkunjunglah ke Batam cobain nikmatnya makanan-makanan yang kebanyakan berkaitan dengan seafood.

Tidak hanya kuliner, Batam dikenal juga dengan tempat wisatanya yang menarik. Mulai dari Jembatan Barelang yang menghubungkan kota Batam, Pulau Rempang, dan Pulau Galang. Megawisata Ocarina, Mata Kucing, Camp. Vietnam di Pulau Galang, dll. Ada juga beberapa resort kelas Internasional seperti Montigo, NPM, KTM, dll. Banyak sekali tempat wisata keluarga di Kota Batam. Tentunya pantai masih menjadi daya tarik utama para wisatawan.


Tak hanya tempat wisata, di Batam terdapat Mesjid Agung yang berdiri kokoh nan indah dikenal dengan Mesjid Agung Batam atau biasa masyarakat menyebutnya Mesjid Raya.


Jika anda berlibur ke Batam, belum afdol kalau belum foto di Jembatan Barelang dan didepan papan besar bertuliskan "Welcome To Batam".

Untuk anak muda biasanya hangout atau malam mingguan di beberapa cafe yang asik. Beragam cafe atau tempat tongkrongan asik mulai dari yang mahal hingga yang murah. Saya merekomendasikan beberapa tempat dibawah ini yang asik untuk menjadi tempat tongkrongan:
Brewsky, Socialite Crib, de Bottle, dePatros, Starbucks MegaMall, McDonalds Nagoya, Angkringan Onthel, dermaga, Tiban FoodCourt, dll.

Saya yakin, untuk para perantau seperti saya banyak yang ditanya oleh teman barunya "Harga HP (atau elektronik) di Batam lebih murah ya? Nanti kalau balik ke Batam gue nitip hape baru ya hehe"

Oke, ternyata jika disebutkan kota Batam maka yang terlintas dipikiran masyarakat luas adalah.................
Black Market

Silahkan untuk anda yang ingin hunting elektronik atau handphone dengan harga yang lebih miring di Lucky Plaza Jodoh. Pandai-pandai dalam membeli ya readers. Jangan tergiur dengan harga yang sangat miring. Lihat lagi spesifikasi, kelengkapan, dan ke-ori-annya hehe.

Best regard,
purald


More Than Just The Best

Jika ada yang menanyakan semua ini berawal darimana,

Setiap pagi aku melihat terbitnya sang surya hingga terbenam di ufuk barat. Sulit untukku memahami mengapa aku harus menjalani rutinitas ini. Hari-hariku yang awalnya abu-abu tak terlihat jelas apa makna yang tersirat.

Pagi itu tak sengaja mataku menatap, di ujung koridor yang tak begitu terang, hanya di sinari cahaya mentari pagi dari sudut jendela sehingga terbentuk silhouette dirimu yang begitu indah. Aku hanya memandangmu dari kejauhan, untuk mendekat pun aku tak punya cukup keberanian.

Namun aku tau, tidurku malam ini tak akan nyenyak jika tidak menggerakkan langkahku mendekatimu, menanyakan namamu, dan mengetahui berjuta kesamaan dan kesenangan yang kita miliki.

Aku tak pernah menyesal untuk memulai terlebih dahulu. Karena keyakinanku terhadapmu penuh bahwa kamu tidak akan menjatuhkanku. Terhitung sejak hari itu, dunia bisa melihat sendiri aku bukanlah awan abu-abu kelam seperti dulu. Telah terbentuk pelangi indah setelah badai terlewat.

Ketika aku terjatuh ternyata ada alas yang sudah bersiap menangkapku dan mendekapku. Ketika aku sedang tinggi, kusadari aku memiliki sayap yang kuat, siapa lagi kalau bukan pemilik bayangan silhouette indah yang dulu terlihat disudut jendela.

Kita lebih dari sekedar burung jalak dan kerbau yang terikat simbiosis mutualisme.

Kini kita sedekat nadi, jangan pisahkan dirimu sejauh pluto yang mengitari sang mentari.


Photo: tumblr

There's no better friend than a sister, and there's no better sister than you.
[Hemoglobin]

 

Introduction

Hi readers,


Name: Puri Alodia Davirza
DoB: August, 6th 1997
Religion: Islam
Find me on twitter/instagram @purialodia
Email: puri6897@yahoo.com

Sedikit informasi tentang saya,
Berawal dari saya berumur 1 tahun sudah bisa berjalan sendiri, diumur 2 tahun saya sudah bisa berbicara dengan jelas, pada umur 3 tahun saya sudah dilatih baca dan tulis hingga pada umur 4 tahun Alhamdulillah saya diterima masuk TK.


(Foto kecil saya dengan adik saya)

Setelah lulus TK saya masuk SD pada umur 5 tahun, belum cukup umur untuk masuk sekolah negeri jadi saya masuk ke sekolah luar negeri. Tidak, maksud saya sekolah swasta. Hingga kelas 4 saya bersekolah di Sekolah Global Indo-Asia Batam, saya merasa banyak belajar dari komunitas heterogen mulai dari berteman dengan sesama anak bangsa hingga expatriate, mulai dari teman yang membawa bekal sup katak, bacon black pepper, hingga "bpk" sedangkan saya membawa bekal nasi goreng sosis (bila ditambah telur dadar saya makin bahagia). Pada saat kelas 5 hingga lulus SD saya pindah sekolah ke SDN 002 Lubuk Baja Kota Batam. Saya mulai lebih mudah bersosialisai sejak pindah ke sekolah negeri dan juga diajarkan teman-teman buat PR di sekolah, jangan ditiru.

Memasuki masa sekolah menengah saya bersekolah di SMPN 6 Batam. Mengikuti kegiatan pramuka menjadi pemimpin regu dan ikut serta dalam banyak perkemahan maupun jambore nasional. Saya mendalami bagian sandi, sehingga ketika sudah beranjak gede seperti ini sudah bosan menghadapi lelaki yang cuma bisa kode-kode doang.
Di masa smp saya mulai mengikuti band sekolah menjadi seorang Guitarist.
Terbawa hingga masa SMA saya masuk di SMAN 8 Batam jurusan IPA. Saya menjadi pengurus OSIS selama dua periode menjadi koordinator bidang Seni. Memegang juga ekskul musik disekolah, saya masih berkontribusi di band sekolah.


(Perform sebagai bassist di acara festival band sekolah menengah se-Kota Batam)


(Menjadi keyboardist di salah satu acara pensi)

Seiring dengan waktu di masa SMA saya tidak hanya diisi dengan sekolah dan hobby, saya juga sempat mengikuti beberapa kompetisi tingkat daerah maupun nasional. Seperti TopGuest AnekaYessMagz 2012, IM3 Brand Ambassador The Most Talented Duta IM3  SA Batam 2013, dll.


Perkenalan kali ini tidak hanya tentang saya karena kalau harus saya ceritakan semuanya sangat panjang dan mungkin readers akan bosan membacanya, saya juga akan memperkenalkan keluarga saya. Alhamdulillah memiliki keluarga yang sangat peduli dan menyayangi saya serta sangat mendukung kegiatan dan tujuan positif saya.


(Kedua orangtua saya)


(Saya dan adik perempuan Cindy Claresta)


(Saya dengan sahabat dan juga seorang kakak, Siti Azizah Latifa Dinar)

Sekarang saya sedang menempuh pendidikan tinggi di bidang penerbangan Universitas Dirgantara Marsekal Suryadarma (Jakarta) jurusan Teknik Aeronautika program AMTO ikatan dinas dengan Garuda Maintenance Facility AeroAsia.

Saya berasal dari Batam, Kepulauan Riau. Dimana itu? Buat para readers yang belum tau, nanti akan saya bahas tentang kota Batam.

Salam hangat,
purald